Mempelajari Blog Sendiri

Pengantar Mempelajari Blog Sendiri

Mempelajari Blog Sendiri terinspirasi dari beberapa hari terakhir ini ada yang tampil di youtube tentang kecepatan blog.Terkait dengan tema yang menunjang performa blog. Pemilihan tema adalah sangat penting untuk blog kita, selain keamanan, tema juga menunjang kecepatan tampil pada layar.

Kebetulan saya juga membutuhkan itu untuk keperluan Bondan Blog ini. Karena saya lihat performanya kurang baik. Pengunjungnya juga sedikit, saya menyadari bahwa blog ini masih baru saja lahir.

Mungkin terkait konten yang masih 15 post di akhir bulan Juli 2021, saya pikir banyak orang yang menginginkan tulisannya dibaca orang dan bisa bermanfaat.

Saya ingin memberi kenyamanan yang sederhana bagi pembaca dengan tema yang setidaknya murah tapi cepat dalam genggaman Android ataupun Desktop.

Mempelajari Blog Sendiri tentang Memilih Tema

Blog ini menggunakan wordpress, banyak tema free yang bagus untuk menghisai tulisan-tulisan didalamnya. Tapi tema yang bagus terkadang memiliki code-code css atau javascript yang malah memberatkan blog tampil pada layar. Sehingga dapat mempengaruhi pembaca dalam membuka blog kita.

Tema yang premium punya banyak testimoni yang bagus terkait dengan tampilan dan kecepatan, tapi masih terkait dana jika membeli template premium, jadi masih apa adanya, yang penting simpel dan enak dibaca.

Memilih tema dalam wordpress ada triknya, selain update dari pengembangnya kita juga lihat dari ratingnya;

tema-astra
Gambar Tema Astra dalam cara memilih tema

Lihat terakhir pemutakhiran, lihat juga versi wordpress, versi php serta ratingnya. Jika pemutakhiran dan versi yang digunakan adalah versi terbaru, maka dapat diartikan pengembang sangat memperhatikan performa tema yang mereka buat.

Lebih direkomendasikan yang ada dalam wordpress, karena sudah teruji konsistensinya. (sumber : Programer Drag & Drop).

Cara mengukur Performance Tema

Untuk mengetahui kecepatan tema yang akan kita pilih;

  1. klik kanan pada pratinjau,
  2. klik buka di tab baru,
  3. klik kanan dan pilih inspect,
  4. pilih lihthouse di menu yang sejajar dengan console;
lighthouse
Gambar Lighthouse
  1. Pilih Device verisi mobile atau desktop,
  2. Klik Generate report.

maka akan tampil persetase perfoma tema, dan berpengaruh pada blog kita. Saya melakukan ini dan membuat lebih cepat penampilan blog saya di layar dari pada sebelumnya.

Performance-blog

performance-hp


Membaca Traffic Blog

Sebagai bahan evaluasi blog yang masih baru di akhir bulan Juli 2021, sebenarnya malu untuk menampilkan ini, karena sebelumnya melihat tampilan blog dari rekan-rekan blogger sangat luar biasa padat dan tinggi.

Tapi saya senang melihat itu, sambil berharap kapan ya blog saya bisa mempunyai traffic yang tinggi seperti mereka. Entah mengapa pikiran ini bisa datang, padahal ini hanya hobi. Mungkin saja itu indikasi hasil perawatan.

jetpack-Bulan-Juli
Google-Console
Gambar Traffic Bondan Blog, sebelah kiri jetpack, sebelah kanan google search console

Baca Juga Berlatih Rutin Menulis Blog

Saya hanya bisa menafsirkan kalau pada setiap hari libur, pengunjung ramai. dalam tampilan google site kit, jumlah pencarian ada 498. Saya pernah membuat tulisan tentang ppkm dan pantauan cctv di Bundaran Waru, kemungkinan itu yang tinggi dalam pencarian, karena sekarang masih PPKM dan para pekerja sibuk mencari jalan untuk memasuk kota Surabaya. Posisi rata-rata ada di nomor 10 total kliknya ada 71. Banyak orang bingung sepertinya pada waktu ini.

Entahlah, saya harus berkonsentrasi pada banyaknya konten terlebih dahulu sepertinya. Terlalu awal mungkin untuk membaca ini.

Bondan Murdani Soleh Bondan Blog adalah tulisan keseharian, entah itu tentang pengalaman, pengetahuan atau harapan

Belum ada Komentar untuk "Mempelajari Blog Sendiri"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel